Senin, 17 Oktober 2011

HIDUP SEHAT DENGAN BEROLAHRAGA

Berolah raga supaya sehat. Banyak-banyak berolah raga supaya sehat. Anjuran-anjuran manfaat olah raga bagi kesehatan seperti itu tentulah pasti sudah sering kita dengar. Olahraga adalah aktivitas untuk melatih tubuh seseorang, tidak hanya secara jasmani tetapi juga rohani (misalkan catur). Olah raga merupakan gaya hidup sehat yang harus di biasakan sejak kecil agar di masa mendatang tubuh kita menjadi sehat dan tidak gampang terkena penyakit. Karena semakin tua tubuh kita secara otomatis daya tahannya akan semakin menurun. Dengan olah raga akan menghambat penurunan daya tahan tersebut.
Beberapa manfaat olah raga bagi kesehatan kita:
1. Meningkatkan kemampuan otak kita. Olah raga bisa meningkatkan kadar oksigen di dalam darah kita dan mempercepat sirkulasi darah dalam tubuh kita terutama ke otak. Hal tersebut dipercaya bisa meningkatkan kemampuan otak kita.
2. Menunda proses penuaan. Proses penuaan merupakan hal yang alami dan pasti terjadi, akan tetapi dengan olah raga proses tersebut bisa di kurangi lajunya.
3. Mengurangi stress Dalam kehidupan manusia sekarang ini stress adalah penyakit yang sering mendatangi kita karena tekanan hidup, tekanan pekerjaan, tekanan ekonomi dan masalah-masalah kehidupan yang lain. Dengan olah raga kita bisa mengurangi kadar stress dalam kehidupan kita.
4. Meningkatkan daya tahan tubuh kita Aktivitas olah raga bisa meningkatkan hormon-hormon dalam otak kita seperti adrenalin, serotonin, dopamin dan endorfin, dimana hormon-hormon tersebut berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh kita.
5. Menambah rasa percaya diri Dengan olah raga yang teratur kita bisa mengontrol berat badan kita, sehingga kita bisa mencapai berat badan ideal dan kita memperoleh postur tubuh yang proporsional yang secara langsung bisa menambah rasa percaya diri kita. Dengan sedemikian banyaknya manfaat olah raga bagi kesehatan tentunya kita harus melaksanakan gaya hidup sehat ini demi kesehatan kita sendiri.

Rabu, 12 Oktober 2011

Gejala-gejala umum dari individu yang terlalu banyak mengalami stres antara lain adalah sebagai berikut :

1) Badan terasa letih, tidak bergairah, serta semangat untuk bekerja atau hidup yang terus menurun.
2) Mudah lupa, sulit berkonsentrasi, pikiran selalu terpecah dan berpindah-pindah
3) Sulit tidur, insomania. Akibat seringkali mengkonsumsi obat-obat penenang.
4) Sistem kekebalan tubuh menurun, dan memicu timbulnya berbagai macam penyakit seperti : penyakit2 yang berhubungan dengan lambung (maag) dan alat-alat pencernakan; kanker, penyakit kardiovaskuler (tekanan darah, jantung, bahkan stoke)
5) Tidak bisa rileks. Merasa selalu terburu-buru atau seperti ada orang yang mengejarnya.
6) Perasaan kawatir yang berlebihan dan tidak beralasan, sulit mengontrol diri, mudah marah, gampang tersinggung, menjadi murung dan penyendiri.
7) Banyak mencela atau mengkritik orang lain tanpa sebab. Ada saja yang dikritiknya.
8) Banyak keluhan fisik; merasa seluruh badannya terasa sakit, padahal sebenarnya tidak sakit (psikosomatis)
9) Terjadi penuaan pada jaringan dalam dan kulit menjadi lebih kering.
10) Mulai kecanduan narkoba, peminum atau perokok, Kerohanian juga merosot. Kehilangan makna hidup, kosong dan kurang menikmati persekutuan atau hubungan pribadi dengan Tuhan.